Senin, 06 April 2009

Pengumuman hasil Seleksi Masuk (SIMAK) UI

Universitas Indonesia (UI) telah menggelar ujian masuk bernama Seleksi Masuk Universitas Indonesia (SIMAK UI) pada 2009. Informasi yang dikutip dari sini menyebutkan seleksi yang akan dilaksanakan pada Minggu, 1 Maret 2009, itu menggantikan UMB pada 2008.Untuk mengetahui Pengumuman Hasil SIMAK UI (Seleksi Masuk UI) dapat anda lihat dalam dua cara yaitu:

1. Melalui website penerimaan.ui.ac.id, dengan memasukkan username dan password atau nomor peserta ujian. Hasil ujian dapat dilihat Sabtu, 4 April 09 mulai pukul 00.00
2. Melalui Koran Seputar Indonesia (SINDO) edisi Sabtu, 4 April 2009
semoga anda adalah salah satu "juara"nya ;)
Bagi yang lulus seleksi, mohon untuk memperhatikan jadwal pendaftaran ulang serta syarat-syarat pendaftaran yang harus dipenuhi sebelumnya, diantaranya pembayaran biaya pendidikan melalui host to host dengan memasukkan Nomor Pokok Mahasiswa (NPM) --> NPM diperoleh jika lulus seleksi.
Jika anda tidak memenuhi syarat pendaftaran yang telah ditetapkan dan atau tidak mendaftar ulang pada TANGGAL dan WAKTU yang telah ditetapkan (paling lambat jam 10.00), maka anda tidak dapat diterima menjadi mahasiswa baru Universitas Indonesia.

1 komentar:

  1. info yang berguna untuk yang mau ngelanjutin sekolah nih. Thankyou infonya mas

    BalasHapus

Silahkan KOmentar...biar dapat backlink banyak...hehehe (komentar ngawur gak dipublish lhoo.>!!)